Nudibranch (Phyllidia picta) adalah spesies dari siput laut, termasuk dalam kelas gastropoda famili Phyllidiidae.
Kata Nudibranchia berasal dari gabungan kata bahasa Latin “nudus” yang berarti telanjang, dan kata bahasa Yunani “brankhia” yang berarti insang. Kelompok ini memang memiliki insang yang dapat dilihat dengan mata karena tidak tersembunyi di dalam tubuh.
Hewan ini memiliki badan yang lunak. Bentuk dewasanya tidak memiliki cangkang atau operculum. Ada lebih dari 3.000 spesies nudibranch, dan spesies baru masih ditemukan.
Phyllidia picta memiliki pola hitam di bagian punggung yang diselingi oleh tuberkel besar bertutup kuning yang dikelilingi oleh bercak biru pucat. Area biru menyatu menuju tepi mantel dan tuberkel menjadi lebih kecil, terkecil tanpa tutup kuning. Spesies ini memakan spons.
Nudibranchia memiliki kepala bertentakel, yang sangat sensitif terhadap sentuhan, rasa, dan bau. Seperti siput darat, ia memiliki rhinophora berbentuk seperti pentungan dan berperan untuk mendeteksi bau. Hewan ini terdapat di seluruh dunia pada semua kedalaman.
Spesies ini memiliki senyawa kimia langka atau baru yang memiliki sifat anti-mikroba dan anti-parasit.
Hewan cantik ini tidak hidup lama, beberapa hidup hingga satu tahun tetapi beberapa hanya hidup beberapa minggu saja. Sangat mempesona bagi para penyelam, dengan warna warni tubuh yang indah. Kiranya kita tetap bisa melestarikannya yah #sahabatbunaken.