Chriesmes Tulandi, masyarakat dari Pulau Manado Tua, pemerhati lingkungan yang getol mengembangkan destinasi pendakian, sebagai apresiasi Direktur Jenderal KSDAE memberikan Piagam Penghargaan dalam acara Apresiasi dan Penghargaan terhadap instansi, kelompok masyarakat dan perorangan dalam mendukung kegiatan perlindungan kawasan di Sulawesi Utara (09/04/2021).

Chriesmes Tulandi secara konsisten mendukung pengembangan destinasi wisata pendakian Gunung Manado Tua sejak tahun 2019 sampai sekarang, dalam kesempatan tersebut penghargaan diserahkan langsung oleh Dirjen KSDAE-Kementerian LHK Ir. Wiratno, M.Sc.

“Saya sangat bangga dan berterima kasih kepada Kementerian KLHK, terutama Balai Taman Nasional Bunaken yang telah memberikan apresiasi ini kepada saya. Ini menjadi pemicu buat saya untuk bisa berbuat lebih bagi pengembangan wisata di Pulau Manado Tua. Apalagi keindahan di Pulau Manado Tua bukan hanya di lautnya saja tetapi juga hutannya,” ungkap Chriesmes.

Chriesmes berharap wisata di Pulau Manado Tua semakin berkembang kedepannya dan masyarakat lebih berperan aktif dalam mempromosikan dan mensosialisasikan potensi wisata yang ada di Pulau Manado Tua.

SHARE

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *