Tinongko (22/04/2021) Mantehage adalah salah satu nama pulau di Kawasan Taman Nasional Bunaken. Saat ini telah dilengkapi fasilitas penunjang wisata yaitu Mangrove Trail dan Pusat Informasi yang dibangun tahun 2019. Karena situasi pandemi kedua lokasi tersebut masih belum ramai dikunjungi wisatawan.

Data Badan Pusat Statistik Kabupaten Minahasa Utara Tahun 2020 menyebutkan bahwa di Pulau Mantehage terdapat 2.033 orang penduduk yang terbagi dalam 4 Desa yakni Desa Mantehage Buhias, Desa Mantehage I Bango, Desa Mantehage II Tangkasi dan Desa Mantehage III Tinongko. Selain 4 desa tersebut terdapat 1 buah Sekolah Menengah Pertama (SMP) yaitu SMP 3 Wori di Desa Mantehage III Tinongko.

Minggu ini, siswa siswi kelas IX SMP Wori memasuki Ujian Sekolah. Sesuai aturan selama pandemi sekolah belum bisa melaksanakan tatap muka, sehingga ujian dilaksanakan di luar sekolah. Atas dasar hal itu Kepala Sekolah dan guru-guru berinisiatif untuk melaksanakan ujian di Mangrove Trail Desa Mantehage III Tinongko, di area terbuka dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Pihak sekolah sebelumnya telah melakukan koordinasi dengan melayangkan surat ke Balai Taman Nasional Bunaken untuk pelaksanaan kegiatan ujian, untuk itu ujianpun terlaksana di lokasi Mangrove Trail Desa Mantehage III Tinongko yang diikuti oleh 25 orang siswa dan diawasi oleh 15 orang guru. Ujian ini berlangsung dari tanggal 19 April 2021 sampai dengan tanggal 23 April 2021.

Kepala Sekolah, guru dan siswa-siswi merasa sangat senang bisa melaksanakan ujian di Mangrove Trail. Ini merupakan pengalaman pertama mereka, selain bisa konsentrasi mengerjakan soal juga bisa menikmati suasana alam yang masih segar. Selain itu area Mangrove Trail ini merupakan salah satu spot yang memiliki jaringan internet di Desa Tinongko sehingga sangat membantu dalam pengiriman file data sekolah yang diperlukan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Minahasa Utara.

Kegiatan ujian sekolah tersebut juga sempat dikunjungi oleh Tripika Kecamatan Wori yang pada saat itu hadir ke Mantehage dalam rangka menghadiri kegiatan serah terima jabatan Hukum Tua di tiga desa dari Pejabat Hukum Tua yang lama ke Pejabat Hukum Tua yang baru. Camat Wori, Edward Tamamilang, SE di sela-sela kunjungannya menyampaikan salut buat inisiatif sekolah yang bisa melaksanakan ujian sekolah di Mangrove Trail dan Info Center. Selain itu Camat juga menyampaikan terima kasih kepada Balai Taman Nasional Bunaken atas bantuannya kepada pihak sekolah.

Semoga Taman Nasional Bunaken tetap lestari dan siswa-siswi bisa terus belajar, karena selain pelajaran formal juga bisa belajar langsung di alam. Harapannya kedepan pemanfaatan sarana prasarana Balai Taman Nasional Bunaken bisa di manfaatkan untuk kegiatan belajar mengajar SMP 3 Wori yang ada di Mantehage dengan balutan Perjanjian Kerjasama (PKS) antar Pihak Sekolah dengan Balai Taman Nasional Bunaken, pungkas Edward.

SHARE

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *